Aplikasi Edit Video Untuk PC Terbaik
Aplikasi Edit Video Untuk PC Terbaik

5 Aplikasi Edit Video Untuk PC Terbaik

Aplikasi edit video di PC atau komputer saat ini memang banyak dicari karena di zaman yang serba digital ini baik bisnis ataupun konten hiburan sangat memerlukan skill editing agar konten atau bisnis kita tersebut mendapatkan perhatian lebih dari audience yang kita targetkan.

Kali ini saya akan membagikan daftar aplikasi edit video untuk PC atau komputer yang biasa dipakai oleh para editor professional untuk membuat hasil karya video yang sangat menarik. Para editor film ataupun konten kreator biasanya selalu memakai aplikasi edit video ini untuk membantu pekerjaan mereka walaupun sebenarnya ada banyak juga aplikasi tambahan yang mungkin mereka gunakan juga.

Tapi fokus pembahasan kita kali ini ialah aplikasi edit video di PC yang akan saya rangkumkan kepada kalian serta memberikan sedikit gambaran tentang aplikasi edit video pc yang akan kita bahas ini. Nah untuk melihat daftar aplikasi edit video terbaik untuk PC kalian bisa melihat daftar aplikasinya dibawah ini ya.

Aplikasi Edit Video di PC

1. Adobe Premiere Pro

Aplikasi edit video yang berada di urutan teratas tentu saja Adobe Premiere Pro. Aplikasi edit video sejuta umat ini memang sangat populer dan juga menjadi aplikasi edit video pc paling banyak digunakan baik dari kalangan artis hingga masyarakat biasa. Hampir semua konten kreator di youtube, IG, ataupun yang lainnya pasti mengetahui aplikasi Adobe Premiere Pro yang satu ini.

Selain karena fiturnya yang sangat lengkap desain yang simple juga memudahkan pengguna untuk mempelajari tentang cara mengedit video yang baik dan profesional. Hampir semua kebutuhan editing video dapat dilakukan hanya dengan satu aplikasi edit video ini saja. Jika kamu masih kesulitan untuk mempelajari cara mengedit video di Adobe Premiere Pro kalian bisa menonton tutorialnya di youtube.

2. EaseUS Video Editor

Mungkin sebagian dari kalian belum pernah mendengan aplikasi edit video di PC yang satu ini. Jika kamu masih sangat awam di dunia editing video di pc, aplikasi EaseUS Video Editor ini mungkin bisa menjadi pilihan untuk kalian memulai belajar mengedit video. Aplikasi edit video yang satu ini memiliki tampilan sederhana namun juga tetap mengedepankan fungsi dan juga fitur yang tidak kalah jauh dari aplikasi edit video professional lainnya.

Didalam aplikasi edit video yang satu ini nanti kalian bisa memotong atau membagi bagian video, menggabungkan video, memotong ukuran gambar, mengkompilasi beberapa klip video, menambahkan efek dan juga transisi, grading warna, dan masih banyak lagi yang bisa kalian lakuka di aplikasi edit video yang satu ini.

👉 TRENDING :   3 Aplikasi Untuk Promosi Makanan Biar Jualan Makin Laris

3. Corel VideoStudio Ultimate

Aplikasi edit video yang satu ini memungkinkan kalian untuk mengedit foto dan video kalian menjadi sebuah klip video yang unik dengan pewarnaan video, fitur video unik, dan juga efek menarik yang ada pada aplikasi ini. Aplikasi ini juga tergolong newbie friendly sehingga dapat digunakan untuk orang yang sama sekali belum pernah mempelajari tentang editing video.

Salah satu kelebihan dari aplikasi Corel VideoStudio Ultimate ini adalah adanya fitur stabilizer yang mana pada fitur tersebut akan menstabilkan video yang awalnya sangat goyang dengan fitur stabilizer tersebut maka video akan terlihat lebih smooth dan lebih enak dilihat.

4. CyberLink PowerDirector

Aplikasi ini juga menjadi salah satu pilihan dari banyak konten kreator di banyak negara di dunia. Dengan memiliki desain interface yang mudah dan simple menjadikan aplikasi edit video yang satu ini juga sangat dibutuhkan untuk orang yang tidak mau ribet. Dalam aplikasi ini nantinya kalian bisa menggunakan fitur seperti memotong, memperbaiki, menambahkan efek, dan mengekspor video hasil editing kalian.

Untuk memiliki aplikasi ini kalian harus berlangganan sekitar USD 70$ per tahun atau sekitar USD 20$ perbulan.

5. Apple Final Cut Pro X

Sama seperti namanya, aplikasi edit video yang satu ini pada awalnya di peruntukkan khusus untuk produk dari apple yakni MAC. Aplikasi ini bisa menggabungkan pengeditan video yang flexible serta fitur yang lengkap sehingga memudahkan kalian untuk berkreasi mendapatkan hasil yang terbaik.

Aplikasi Apple Final Cut Pro X juga memungkinkan kalian untuk mengedit dengan resolusi penuh 4k dan juga menggabungkan beberapa media tanpa batas. Kalian juga bisa menyesuaikan hasil video yang semula memiliki resolusi besar bisa di kompress untuk keperluan sosial media seperti Instagram, Youtube atau yang lainnya. Untuk memiliki aplikasi edit video terbaik yang satu ini kalian harus berlangganan sekitar USD 300$ pertahun.

 

Rangkuman

Itulah dia beberapa aplikasi edit video di PC atau komputer yang bisa kalian gunakan untuk keperluan project kalian. Jika kalian masih awam di dunia editing video, saran saya lebih baik kalian gunakan aplikasi edit video gratis yang mana dengan aplikasi tersebut kalian bisa belajar tentang tehnik dasar editing video agar nanti ketika kalian sudah merasa lebih mahir kalian bisa berlangganan aplikasi edit video berbayar untuk meningkatkan skill kalian.

Originally posted 2022-09-13 09:00:27.