Aplikasi Untuk Menulis Layar di Android
Aplikasi Untuk Menulis Layar di Android

5 Aplikasi Untuk Menulis Layar di Android Terbaik

Apakah kamu ingin membuat tulisan pada layar smartphone kamu tanpa menggunakan keyboard? Tentunya hal tersebut bisa kamu lakukan dengan cara menginstal beberapa aplikasi berikut yang bisa kamu gunakan untuk menulis secara langsung pada layar smartphone kamu.

Dengan begitu kamu bisa mendapatkan berbagai kemudahan dengan menggunakan aplikasi ini salah satunya yaitu kamu bisa dengan mudah menulis ide cepat dimana saja. Hal ini tentunya sangat berguna bagi kamu yang mempunyai banyak ide namun sering lupa untuk mencatat.

Aplikasi Untuk Menulis Layar di Android

1. Writer Plus

Aplikasi pertama yaitu Writer Plus, sesuai dengan namanya aplikasi ini bisa kamu gunakan untuk menulis ide dengan cepat kapanpun dan dimanapun. Aplikasi ini sangat ringan digunakan, karena ukurannya yang sangat kecil dan hanya sedikit menggunakan ruang penyimpanan.

Writer Plus sangat cocok untuk menulis catatan, novel, lirik, puisi, esai, konsep di ponsel atau tablet.

Aplikasi ini memiliki banyak sekali kelebihan diantaranya sebagai berikut:

  • Buka, Edit, Simpan file teks biasa
  • Dukungan folder
  • Pintasan keyboard
  • Format penurunan harga
  • Jumlah Kata dan Karakter
  • Undo & Redo
  • Bagikan
  • Mode Malam
  • Android Style UI style
  • Dukungan dari kanan ke kiri
  • Kuat dan Stabil, Kinerja tinggi
  • Ramah baterai, Penggunaan sumber daya sistem terbatas

2. Squid

Aplikasi yang kedua adalah squid, aplikasi ini merupakan salah satu yang terbaik diantara aplikasi lainnya karena kamu bisa membuat catatan tulisan tangan di smartphone Android, Tablet atau Chromebook yang mendukung aplikasi Android.

Dengan Squid kamu bisa membuat tulisan seperti yang kamu lakukan di atas kertas menggunakan stylus pen, atau jari kamu. Aplikasi ini sangat cocok untuk kamu yang suka presentasi ataupun hanya sekedar membuat sketsa.

aplikasi ini telah diunduh lebih dari 5 juta orang di seluruh belahan dunia dan telah mendapatkan banyak sekali ulasan positif.

3. Write

Aplikasi selanjutnya adalah Write, yang merupakan sebuah aplikasi untuk menulis apa yang tidak bisa kamu tulis di keyboard pada smartphone kamu. Aplikasi ini sudah sangat populer, karena memang aplikasi ini sangat membantu dan mudah sekali untuk digunakan.

Kamu bisa menggunakan aplikasi ini seperti menulis pada buku biasa, bahkan kamu bisa membuat coretan yang tidak mungkin bisa dilakukan dengan menggunakan keyboard pada smartphone kamu.

👉 TRENDING :   6 Aplikasi Untuk Membuat Logo di Android Fitur Lengkap

Aplikasi ini memiliki berbagai fitur menarik yang tentunya akan lebih membantu kamu untuk menulis atau mencatat sesuatu yang kamu pikirkan.

4. INKredible

Aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi membuat catatan terbaik, karena kamu bisa membuat coretan ataupun tulisan layaknya di kertas biasa. Dengan begitu kita bisa dengan mudah membuat catatan atau coretan kapan saja dan tidak perlu lagi repot-repot membawa buku catatan.

5. Catatan Mengambil

Aplikasi ini memudahkan kamu untuk mencatat semua ide penting yang kamu pikirkan. Kamu hanya perlu menuliskan apa yang ingin kamu lakukan atau apa yang kamu tidak ingin lupa. Menariknya aplikasi ini bisa kamu gunakan untuk menyimpan file yang panjang sekalipun.

Selain itu kamu juga bisa membuat catatan dengan hanya mengucapkan apa yang ingin kamu catat, maka secara otomatis aplikasi ini akan mengubah suara kamu menjadi tulisan atau catatan. Hal ini tentunya sangat bermanfaat untuk kamu yang tidak ingin ide penting kamu terlewatkan.

Nah itulah tadi beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membuat coretan atau tulisan yang bisa kamu lakukan dengan menggunakan smartphone kamu.

Originally posted 2022-09-05 18:00:35.