Aplikasi Pendukung Bisnis Biar Usaha Cepat Berkembang
Aplikasi Pendukung Bisnis Biar Usaha Cepat Berkembang

5 Aplikasi Pendukung Bisnis Biar Usaha Cepat Berkembang

Sebuah bisnis yang dapat di jalankan pada masa perkembangan teknologi seperti saat ini sangatlah beragam. Yang dari bisnis tersebut dapat di lakukan sepenuhnya dari rumah dengan mengandalkan jaringan seluler dan juga perangkat lain seperti smartphone maupun desktop.

Salah satu bisnis online yang sangat di gemari oleh para masyarakat indonesia adalah jual beli, karena sebuah bisnis jual beli adalah hal yang sangat mudah untuk di lakukan semua orang terlebih oleh para anak muda. Namun bila membahas sebuah bisnis yang menguntungkan baik secara online maupun offline hal itu tergantung dengan cara kita menjalankan bisnis tersebut.

Karena memang menjalankan sebuah bisnis secara konsisten dengan meminimalisir kerugian bukanlah hal yang mudah. Namun kalian dapat menggunakan beberapa aplikasi pendukung bisnis sebagai sebuah sarana untuk membuat bisnis kalian dapat berjalan lancar serta kalian dapat memaksimalkan pendapatan kalian. Dan berikut ini adalah daftar aplikasi yang bisa kalian gunakan sebagai rekan pendukung bisnis kalian.

Aplikasi pendukung bisnis

1. Mint

Aplikasi Mint ini sangat wajib di gunakan bagi kalian yang sedang menjalankan bisnis. Pasalnya aplikasi Mint ini merupakan sebuah aplikasi penyedia layanan pengatur keuangan dengan berbagai macam fitur lengkap yang akan sangat membantu kalian dalam mengatur keuangan bisnis kalian.

Dengan menggunakan aplikasi Mint ini kalian bisa mengelompokan pengeluaran ataupun pemasukan dalam berbagai kategori berbeda sesuai kebutuhan kalian. Untuk laporan keuangan kalian pada aplikasi Mint ini akan di tampilkan dalam bentuk grafik sehingga kalian bisa dengan mudah melihat kondisi keuangan kalian.

2. Google Suite

Aplikasi Google Suite ini merupakan sebuah layanan yang bisa kalian manfaatkan untuk memanajemen kebutuhan bisnis kalian. Yang dimana aplikasi Google Suite ini akan sangat cocok untuk di gunakan bagi kalian yang tidak memiliki banyak waktu untuk memanejemen dan juga mengawasi perkembangan bisnis kalian.

Nantinya dengan aplikasi pendukung bisnis satu ini kalian dapat mengatur dokumen, kalender hingga memberikan sebuah layanan untuk menyimpan data yang memiliki kapasitas cukup besar untuk nantinya bisa kalian manfaatkan sesuai dengan kebutuhan bisnis kalian. Selain itu kalian juga dapat memanfaatkan fitur Google Meet untuk melakukan rapat dengan rekan bisnis kalian.

3. Attendzone

Selanjutnya ada aplikasi Attendzone yang merupakan aplikasi pendukung bisnis yang bisa kalian gunakan, Yang nantinya dengan aplikasi Attendzone ini kalian bisa menggunakannya sebagai media untuk melakukan absen kehadiran serta memantau kehadiran karyawan pada perusahaan kalian.

Nantinya pada aplikasi Attendzone ini kalian dapat memanfaatkan fitur GPS dan juga selfie untuk nantinya dapat mengoptimasi absensi dari karyawan kalian. Aplikasi Attendzone ini sangat cocok bagi kalian yang memiliki sebuah bisnis yang cukup besar dengan telah memiliki karyawan.

👉 TRENDING :   5 Aplikasi Nonton Film Untuk iPhone dan iPad

4. UangKu

Berikutnya ada aplikasi bernama UangKu yang merupakan sebuah aplikasi yang dapat kalian manfaatkan untuk memanajemen keuangan pada bisnis kalian. Aplikasi UangKu ini sangat cocok untuk kalian yang baru memulai menjalankan bisnis, yang dimana aplikasi UangKu ini memiliki tampilan yang sangat sederhana sehingga mudah di gunakan meskipun sebelumnya kalian belum pernah membuat sebuah catatan keuangan.

Sama seperti aplikasi catatan keuangan sebelumnya kalian bisa mengelompokan pemasukan dan juga pengeluaran bisnis dalam berbagai kategori yang berbeda. Dengan menggunakan aplikasi UangKu ini kalian bisa memaksimalkan penghasilan dengan memonitor pendapatan serta pengeluaran pada bisnis yang kalian jalankan.

5. Evernote

Aplikasi Evernote ini merupakan sebuah aplikasi pendukung bisnis yang berupa catatan. Yang nantinya dengan menggunakan aplikasi Evernote ini kalian dapat menulis berbagai macam catatan penting terkait dengan bisnis yang sedang kalian jalankan.

Aplikasi Evernote sendiri menawarkan tampilan sederhana namun juga sangat menarik dengan berbagai macam fitur yang nantinya dapat kalian manfaatkan untuk membantu kalian dalam membuat sebuah catatan bisnis ataupun catatan harian sesuai kebutuhan.

Dengan beberapa aplikasi pendukung bisnis tersebut kalian bisa lebih memaksimalkan pendapatan dengan meminimalisir kerugian pada saat menjalankan sebuah bisnis. Dan itulah tadi beberapa aplikasi yang sangat cocok untuk kalian gunakan sebagai sarana untuk mendukung perkembangan pada bisnis yang sedang kalian jalankan.

Originally posted 2022-11-19 09:09:16.