Aplikasi Video Slow Motion Android
Aplikasi Video Slow Motion Android

5 Aplikasi Video Slow Motion Android, Menjadikan Video Lebih Estetik!

Membuat video slow motion memang bisa menambah nilai estetik pada video yang kita buat. Misalnya saja saat acara pernikahan, tunangan, atau video dengan konsep kenangan tentu fitur slow motion sangat dibutuhkan agar momen dalam video yang kita buat lebih mengena kepada penonton ya.

Nah yang jadi masalahnya biasanya dalam aplikasi slow motion bawaan hp tidak disematkan fitur tersebut sehingga kita membutuhkan aplikasi tambahan untuk dapat menggunakan fitur slow motion pada kamera.

Beberapa hp keluaran terdahulu biasanya memang tidak terdapat fitur slow mo, berbeda dengan hp android keluaran sekarang yang rata-rata sudah tersedia aplikasi slow motion pada kamera bawaan hp.

Nah, buat kalian yang di hp nya gk ada aplikasi slow motion bawaan, ini dia rekomendasi aplikasi untuk kalian semua yang kepingin banget untuk membuat video slow motion di android tetapi di aplikasi kamera bawaan hp kalian belum ada fitur slow motion.

Aplikasi Video Slow Motion Android

1. Slow Motion Video FX

Dengan bantuan aplikasi video slow mo yang satu ini, kalian bisa menggunakan fitur kamera sekaligus video slow motion di hp kalian. Jadi aplikasi slow motion yang satu ini bisa membantumu merekam video secara slow motion dan juga bisa mengedit video yang telah menjadi slow mo.

Cara menggunakan aplikasi video slow motion ini pun juga cukup mudah, kalian tinggal pilih menu “Mulai Slow Motion” dan nantinya akan tampil pilihan yang menyuruh anda untuk memilih ingin mengambil video slow motion melalui kamera secara langsung atau ingin mengedit video slow motion yang sudah ada di hp kalian.

2. Slow Motion Camera

Aplikasi video slow mo di urutan kedua ada Slow Motion Camera. Aplikasi edit video slow mo yang satu ini juga bisa merekam video slow motion melalui kamera hp secara langsung dan juga bisa digunakan untuk mengedit video slow mo yang sudah ada.

Selain fungsi utama sebagai editor video slow motion, aplikasi slow motion camera ini juga menyediakan fitur selayaknya aplikasi editor video lainnya seperti memotong video, mengedit audio, memutar posisi, menambahkan efek, dan lain sebagainya.

3. Videoshop – Video Editor

Aplikasi ini merupakan aplikasi edit video slow motion terbaik yang bisa kalian coba. Dengan menggunakan aplikasi edit video slow ini kalian bisa memberikan efek slow mo pada video hasil rekaman kalian.

Selain mengedit video jadi slow motion, aplikasi ini juga menyediakan fitur lainnya seperti menambahakan musik, menyesuaikan warna, merekam suara, dan fitur lainnya seperti kebanyakan aplikasi editor video pada umumnya.

👉 TRENDING :   10 Broker Trading Forex BAPPEBTI Resmi Tahun 2022

Untuk menambahkan efek slow motion pada video, kalian hanya tinggal ketuk menu “Kecepatan” lalu pilih video mana yang ingin anda edit menjadi slow motion, lalu setelah itu kalian tinggal menyesuaikan kecepatan slow mo yang anda inginkan.

4. Slow Motion Video Maker

Tidak jauh beda dengan aplikasi edit video slow motion seperti pada umumnya. Aplikasi slow motion video maker ini juga menyiapka efek slow motion khusus untuk para pengguna aplikasi ini. Kalian tinggal merekam video slow motion secara langsung atau hanya ingin mengedit video di galeri menjadi slow motion semua bisa kalian lakukan.

Selain fitur slow motion yang keren ini, aplikasi ini juga mampu menghapus audio background, memtong video, dan masih banyak fitur lain yang bisa kalian coba. Selain fitur slow motion tersebut, aplikasi slow motion video maker ini juga menyuguhkan fitur reverse yang mana fitur tersebut bisa memutar video secara terbalik, jadi fitur reverse ini bisa membuat seolah-olah orang yang ada divideo itu berjalan mundur.

5. Slow Motion Video Zoom Player

Selain fitur slow motion yang sangat bagus, aplikasi editing video slow motion yang satu ini juga menyediakan fitur menarik seperti kebanyakan aplikasi editing video lainnya, misalnya adalah fitur memutar file dengan kecepatan rendah serta dapat meningkatkan kecepatan pemutaran.

Dengan bantuan aplikasi edit slow mo ini kalian juga bisa melakukan sinkronisasi audio dengan pemutaran video slow motion. Setelah itu kalian bisa mengekspor video hasil editing kalian tersebut dalam berbagai resolusi mulai dari resolusi rendah sampai resolusi tinggi.

Dan yang paling menarik dalam aplikasi edito video slow mo yang satu ini ialah adanya dukungan untuk zoom video, convert video ke GIF, dukungan Picture-in-Picture (PiP), dan masih banyak lagi fitur yang sangat menarik.

Rangkuman

Nah setelah melihat daftar aplikasi video slow motion beserta sedikit review yang telah saya bagikan diatas, kira-kira kalian bakal prefer yang mana nih? Kalian bisa memilih salah satu yang terbaik menurut kalian sendiri ya. Jika kalian sudah mahir kalian bisa menggabungkan beberapa aplikasi edit video untuk membuat hasil akhir video yang lebih bagus lagi. Karena setiap aplikasi editing video pasti memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing jadi silahkan pilih yang terbaik menurut kalian ya.

Originally posted 2022-09-12 18:00:49.